-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Polri

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Ops Zebra 2020, Kasat Lantas Polres Gowa Bersama Personilnya Turun ke Jalan Berbagi Masker dan Vitamin

    Alam - Admin 2
    03/11/20, 13:12 WIB Last Updated 2021-10-21T15:31:39Z
    Wargata.com, Sulsel - Ada pemandangan unik dalam  pelaksanaan Ops Zebra 2020 yang dilaksanakan oleh Sat Lantas Polres Gowa, Selasa 03/11/2020 di Jalan KH. Wahid Hasyim Kelurahan Sungguminasa Kabupaten Gowa.

    Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari, S.H.,
    terlihat langsung turun ke jalan ramai ramai bersama personilnya dalam pelaksanaan Ops Zebra Tersebut. Tidak ada penindakan tilang, melainkan semua berkaitan dengan edukasi tata cara  berlalu lintas yang baik dan benar

    Dengan mengedepankan Protokol Kesehatan Puluhan personil Sat Lantas Polres Gowa memberhentikan  pengendara Baik R2 maupun R4 sembari membagikan masker serta vitamin C  Guna  memutus mata rantai Penyebaran Covid-19.
    Lebih Lanjut, AKP Mustari, S.H., menjelaskan dalam gelaran operasi ini, lebih menitik beratkan pemberian Edukasi kepada Masyarakat pengguna jalan agar tetap mematuhi protokol kesehatan pada setiap aktivitas sehari-hari, termasuk saat mengendarai kendaraan di jalanan.

    Di lain tempat, Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto, S.IK., mengapresiasi jajarannya yang intens membagikan masker dan vitamin dapat mendorong masyarakat meningkatkan kedisiplinan dan kepatuhan terhadap protokol kesehatan.

    (TW/HS)
    Komentar

    Tampilkan

    Timwar

    +