-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Ucapan Idul Fitri

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Antisipasi Penyalahgunaan Senpi, Kapolres Wajo Memeriksa Senjata Api Secara Langsung

    Alam - Admin 2
    06/03/21, 15:49 WIB Last Updated 2021-12-17T09:46:05Z
    Wargata.com, Sulsel - Kapolres Wajo AKBP Muhammad Islam, S.I.K., M.M., bersama Propam Polres Wajo memeriksa Senjata Api (Senpi) Dinas Personil sebagai antisipasi penyalahgunaan, Jumat 5/03/ 2021.

    Pemeriksaan tersebut dilakukan di depan lobi Polres Wajo dan Hadir dalam acara tersebut Pejabat Utama serta seluruh anggota pemegang atau pinjam pakai senjata api dinas.

    Menurut Kapolres Wajo AKBP Muhammad Islam, S.IK., M.M., Pada Saat Menemui Awak Media "saya akan memperketat mengenai izin pemegang senjata api dinas, untuk mencegah hal yang tidak diinginkan seperti penyalahgunaan senjata api dinas" Tegas Kapolres Wajo.
    Kapolres Wajo AKBP Muhammad Islam, S.I.K., M.M., Juga Menambahkan "Pemeriksaan senjata api dinas sudah semestinya dilakukan secara rutin sesuai dengan mekanisme dan SOP propam, sehinggah yang tidak layak memegang senjata api dinas akan kami tarik dan gudangkan".

    Selain memeriksa izin pemegang senjata api dinas terlihat kapolres wajo bersama dengan propam polres wajo juga memeriksa perawatan senjata api dinas oleh pemegang senjata tersebut.

    Ipda Harpin Kasi Propam Polres Wajo Menambahkan " Jangan hanya dipegang, mestinya senjata tersebut harus di jaga dan dirawat sebagus mungkin" Ujar Kasi Propam.

    (TW/HS)
    Komentar

    Tampilkan

    Timwar

    +