-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Menutupi Jalan, Satlantas Polres Enrekang Sigap Bantu Warga Evakuasi Pohon Tumbang

    Alam - Admin 2
    14/02/23, 18:37 WIB Last Updated 2023-02-14T11:40:13Z
    Wargata.com, Sulsel - Jajaran Satlantas Polres Enrekang membantu warga untuk menyingkirkan pohon tumbang di Jalan Poros Kabupaten Enrekang - Sidrap

    "Pohon tumbang sekitar pukul 05.45 WIB pagi tadi dan sempat menutup jalan sehingga menimbulkan kemacetan di daerah itu", kata Kasat Lantas Polres Enrekang, AKP Ibrahim, S.E., Selasa, (14/02/2023).

    Dikatakan pula, bahwa begitu mendapat laporan, pihaknya bersama jajaran langsung bergerak mendatangi lokasi tumbangnya pohon tersebut.

    Saat petugas datang, pohon yang diperkirakan setinggi 10 meter telah menutupi seluruh sisi jalan hingga Personel Satlantas Polres Enrekang pun langsung berusaha memindahkan pohon ke pinggir.

    Setelah Petugas BPBD Kabupaten Enrekang datang, lalu kemudian memotong dahan pohon dengan menggunakan peralatan sederhana agar mudah dipindahkan, yanana nampak Personel Satlantas Polres Enrekang di lokasi turut membantu Warga memindahkan dahan pohon itu.

    Selain itu, beberapa petugas Personel Satlantas Polres Enrekang yang lain, juga mengatur arus lalu lintas di lokasi tersebut.

    "Proses evakuasi pohon tumbang memakan waktu sekitar satu jam dan arus lalu lintas kembali berangsur normal", Pungkasnya.

    (MW/RL/AM)
    Komentar

    Tampilkan

    Timwar

    +