![]() |
Temu Konstituen dan Penjaringan Aspirasi Masyarakat Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Sabtu, (24/5/2025) |
Wargata.com, Sulsel – Serap aspirasi dan keluhan Warga Kelurahan Ujung, Kecamatan Ujung, Anggota DPRD Kota Parepare, Hj. Sri Tanty Mariani Nasrah S.Pi, mengadakan kegiatan reses Tahap II Tahun 2025, Sekira pukul 10.00 WITA, Sabtu pagi (24/5/2025). Reses ini rutin diselenggarakan setiap Tiga bulan sebagai wahana penjemputan langsung aspirasi masyarakat oleh wakil rakyat.
Kegiatan tersebut dibuka dengan sambutan hangat oleh Ketua RT setempat, lalu dilanjutkan dengan pemaparan singkat oleh Hj. Sri Tanty mengenai mekanisme penyaluran aspirasi ke DPRD. “Reses ini penting agar suara masyarakat bisa terdengar langsung dan kami, sebagai wakil rakyat, dapat merumuskan kebijakan yang tepat sasaran,” ujarnya.
Sejumlah Warga menyampaikan harapan terkait peningkatan kualitas layanan sosial, terutama program seragam sekolah gratis yang mencakup seragam putih–biru dan putih–merah serta bantuan sepatu dan kepesertaan BPJS. Berdasarkan informasi dari Kepala Dinas Pendidikan (Pak Wahyu) dan Wali Kota Parepare, program tersebut dijadwalkan berjalan mulai Juni hingga Agustus 2025. “Alhamdulillah, kabar baik ini harus kami kawal bersama agar betul-betul dirasakan oleh seluruh pelajar di Dapil Ujung,” Ucapnya.
Selain itu, Warga juga mengeluhkan kondisi infrastruktur jalan yang masih banyak rusak serta penyaluran bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) yang dinilai belum merata. menanggapi hal ini, Hj. Sri Tanty berkomitmen untuk memperjuangkan perbaikan jalan dan memperketat pengawasan penyaluran PKH di tingkat kelurahan.
“Saya akan membawa semua masukan ini ke rapat paripurna DPRD agar dapat ditindaklanjuti melalui anggaran daerah,” Ungkapnya.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan dialog santai dan tanya jawab, yang dihadiri puluhan warga, perwakilan lembaga masyarakat, serta aparat kecamatan setempat. Reses ini diharapkan dapat menjadi pijakan kuat untuk perbaikan berbagai program dan kesejahteraan warga Parepare di masa mendatang.
(SL/SM)