-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Ucapan Idul Fitri

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Patroli Yustisi, Polres Majene Sampaikan Himbauan Prokes di Sejumlah Tempat

    Alam - Admin 2
    01/08/21, 17:09 WIB Last Updated 2021-10-21T11:55:12Z
    Wargata.com, Sulbar - Dalam penanganan Covid-19 di Masa PPKM Skala Mikro, jajaran Polres Majene melakukan pengawasan terhadap Cafe dan warkop serta warung makanan di wilayah hukum Polres Majene. (31/07/21)

    Kabag Ops AKP Ujang Saputra yang memimpin kegiatan tersebut melakukan himbauan ke sejumlah pemilik café/warkop dan warung makan agar dalam beroperasi tetap menerapkan prokes yang berlaku serta mematuhi surat edaran bupati majene no. 18/SE-STGCV-19/2021 tentang peningkatan kewaspadaan terhadap risiko penularan corona virus disease di kabupaten majene.

    Kegiatan seperti ini selalu di gelar setiap malam agar masyarakat khususnya pelaku usaha dapat mengerti akan bahaya penyebaran covid-19 di kabupaten majene utamanya di tempat umum. Ujar AKP Ujang

    “Kami menyampaikan himbauan serta edukasi kepada karyawan atau pembeli di cafe maupun rumah makan untuk patuhi batas waktu jam operasional, dan sementara jangan makan ditempat tetapi dibungkus untuk dibawa pulang kerumah,”

    Kegiatan yang dilaksanakan Polres Majene di Masa PPKM Skala Mikro ini selalu memberikan himbauan ke masyarakat agar menjalankan Prokes dengan 6M yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjauhi kerumunan, menjaga jarak, mengurangi mobilitas dan menghindari makan bersama. Imbuhnya. 

    (TW/IN)
    Komentar

    Tampilkan

    Timwar

    +