-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Wakapolres Bersama Sejumlah PJU Polres Luwu Utara Monitoring Rekapitulasi Surat Suara Di PPK Sabbang selatan

    Admin 10 - Awhy
    20/02/24, 14:28 WIB Last Updated 2024-02-20T07:28:40Z
     
    Wargata.com, Luwu Utara -- Waka Polres Luwu Utara Kompol Muh. Rifai, S.Pd, melakukan pemantauan situasi rekapitulasi suara di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sabbang Selatan, yang berlangsung di Kantor Camat Sabbang Selatan. Selasa 20 Feb. 2024, pada Pukul 10.15 Wita.

    Kehadiran Kompol Muh. Rifai disertai oleh sejumlah pejabat utama, antara lain Kabag Log Kompol Abubakar Salihi, Kasat Samapta AKP Budi Amin, Kasi Propam Iptu Awaluddin, dan KBO Samapta Ipda Sultan.

    Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Camat Baebunta Selatan, Sainuddin, beserta Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Sabbang, Iptu Jusman, dan Kepala Bagian Operasi (KBO) Reserse Kriminal (Reskrim) Iptu Sapri. Turut hadir pula Ketua PPK Sabbang Selatan, Mahrun.
    Selain memantau tahap rekapitulasi suara di tingkat PPK, Waka Polres juga memberikan suplemen berupa susu beruang kepada pihak Kecamatan dan penyelenggara PPK Sabbang Selatan.

    Ini merupakan bagian dari upaya aparat kepolisian untuk memastikan kelancaran dan transparansi dalam proses demokrasi pemilihan umum. Dengan adanya pemantauan langsung dari pihak kepolisian, diharapkan proses rekapitulasi suara dapat berjalan dengan baik dan aman.

    Rekapitulasi suara merupakan tahap penting dalam proses pemilihan umum yang memastikan setiap suara yang masuk terhitung dengan benar dan transparan. Dengan demikian, diharapkan hasil akhir dari pemilihan umum ini dapat mencerminkan kehendak rakyat dengan akurat.

    Dalam konteks ini, kehadiran Waka Polres Luwu Utara dan jajarannya di PPK Sabbang Selatan menegaskan komitmen kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama proses pemilihan umum berlangsung. Dengan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan proses demokrasi dapat berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang dipilih secara demokratis sesuai dengan keinginan masyarakat.(@wi)
    Komentar

    Tampilkan

    Timwar

    +