-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Ucapan Idul Fitri

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Kapolri Jend Pol Listyo Siget Silaturahmi ke Warga Nahdiyin Bangun Sinergisitas Polri dan PBNU

    Alam - Admin 2
    28/01/21, 21:43 WIB Last Updated 2021-10-22T08:19:36Z
    Wargata.com, Jakarta - Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dalam rangka silahturahmi untuk meningkatkan sinergitas antara lembaga Polri dan Ormas keagamaan di Indonesia. 

    Kapolri baru ini bertemu langsung Ketua Umum PBNU KH. Said Aqil Siradj beserta pengurus lainnya.

     Dalam kesempatan itu, Sigit menyebut bahwa, Polri akan meningkatkan sinergitas bersama dengan para ulama untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

    "Meningkatkan hubungan sinergi Umara dan Ulama di dalam melaksanakan program-program Harkamtibmas," kata Sigit di Kantor PBNU, Jakarta Pusat, Kamis (28/1/20).

    Menurut Sigit, dalam menjalankan program pemeliharaan Kamtibmas, Polri tentunya butuh dukungan dari elemen masyarakat. Sebab itu, kata Sigit, peran PBNU diperlukan lantaran salah satu Ormas Islam yang terbesar di Indonesia. 

    Sigit pun mengapresiasi Ketua Umum PBNU Said Aqil dan seluruh pengurusnya yang menyatakan siap memberikan dukungan kepada Polri untuk sama-sama menjaga perdamaian di Indonesia. 


    Dalam kesempatan pertemuan di PBNU tersebut nampak sekali semangat kekeluargaan diantara mereka.

     Listyo Sigit bercerita banyak hal di depan para pengurus NU, salah satunya terkait pengalamannya bertemu ulama NU saat menjabat Kapolda Banten. 

    Saat itu, Ia diangkat sebagai warga Nahdliyin oleh seorang ulama NU.

    “Saat itu kebetulan kami jadi Kapolda Banten pak. Ketemu pak KH Ma’ruf Amin (selaku) rais aam (NU). Pada saat itu saya tanyalah, Mbah (KH) Sahal (Mahfudz). Apakah saat ini saya masih warga NU atau tidak? 

    Katanya beliau, Pak Kapolda adalah warga Nahdliyin cabang Nasrani,” kata Sigit  Kamis (28/1/20).

    Sigit menuturkan, perkenalannya dengan NU dimulai saat menjabat Kapolres Pati. Ia banyak bertemu dengan ulama NU dan kerap diskusi dengan para ulama NU.


    "Dalam kesempatan ini kami sangat berterima kasih. Beliau (Ketua Umum PBNU KH Said Aqil)  memberikan support penuh kepada Polri untuk bersama sama bisa melaksanakan seluruh program dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas kita," ujar Sigit.

    (TW/HS/AA)
    Komentar

    Tampilkan

    Timwar

    +