-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Menteri ESDM Resmikan 17 Penyalur BBM 1 Harga di Lombok Tengah

    Syukron redaksi wargata.com
    17/09/21, 05:14 WIB Last Updated 2021-09-29T04:12:29Z
    Wargata.com, NTB - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif meresmikan secara serentak 17 Penyalur BBM 1 Harga yang ada di 17 lokasi yang tersebar di 15 Kabupaten se-Indonesia yang dipusatkan di SPBU Batukliang Utara Lombok Tengah, Kamis (16/9/2021). 

    Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah mengakui, untuk mensukseskan World Superbike dan MotoGP tentu harus ditopang ketersediaan BMM yang memadai. Begitu juga juga dengan hadirnya SPBU Penyalur BBM 1 Harga ini akan mempermudah masyarakat dalam memperoleh BBM dan tentunya akan semakin mengungkit perekonomian masyarakat. 

    “Hal ini sangat diperlukan untuk mensukseskan event World Superbike pada November tahun ini dan MotoGP tahun depan. Kami berterima kasih kepada Kementrian ESDM yang sudah memberi perhatian lebih untuk NTB," ujar Dr. Zul sapaan akrabnya. 

    Sementara itu, Menteri ESDM Arifin Tasrif  menjelaskan, program penyalur BBM ini merupakan satu wujud nyata dari pemerintah  untuk seluruh rakyat Indonesia. Terutama mendorong kertersediaan BBM di daerah 3 T (Terluar, Terpencil, Tertinggal) termasuk daerah Provinsi NTB. 

    “Program ini kerja sama kementerian ESDM, Pertamina dan BPH Migas agar masyarakat di pelosok-pelosok mendapatkan BBM dengan harga terjangkau,” kata Menteri.

    Menurut Menteri, ketersediaan BBM sangat penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat. Pemerintah menargetkan bahwa pembangunan SPBU BBM 1 Harga segera tercapai selama tiga tahu ke depan. Minimal bisa membangun antara 80-100 SPBU setiap tahunnya sehingga kebutuhan BBM dapat dijangkau oleh masyarakat secara luas hingga ke pelosok daerah.  

    Kepala BPH Migas Erika Retnowati menjelaskan, sejak tahun 2017 lalu, penyediaan penyalur BBM 1 harga di Provinsi NTB telah dibangun sebanyak 35 penyalur yang tersebar di seluruh wilayah NTB.  Sedangkan yang sudah beroperasi sampai dengan saat ini baru sebanyak 20 penyalur SPBU BBM 1 harga.  

    "Insyaallah sisanya ditargetkan semua beroperasi pada tahun 2024 mendatang," jelasnya. 

    Dalam peresmian tersebut, Menteri didampingi Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, Kepala BPH Migas Erika retnowati, Sekjen Kementerian ESDM, Dirjen Migas Kementerian ESDM, Wakil Bupati Lombok Tengah, Dirut Pertamina dan Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga. Kemudian rombongan menteri juga berkesempatan meninjau langsung sirkuit MotoGP di KEK Mandalika Lombok Tengah.

    (Kominfo/SHD)
    Komentar

    Tampilkan

    Timwar

    +